Rabu, 08 Oktober 2014

Tutorial membuat blog

Cara Membuat Email Gmail Gratis

Langsung saja kita ke pokok pembahasan, untuk cara membuat Email di gmail, silahkan ikuti langkah-langkah simple berikut...
Klik Create An Account untuk mendaftar email gmail
  • Anda akan masuk ke halaman pengisian data, silahkan isi formulir pendaftaran sesuai data pribadi anda..
  1. Nama : Isi dengan nama depan dan nama belakang anda.
  2. Pilih nama pengguna anda : Isikan alamat email yang anda inginkan (nama email harus belum digunakan orang lain).
  3. Buat sandi : Isi dengan password yang anda ingikan.
  4. Konfirmasi sandi anda : Masukkan ulang password anda.
  5. Tanggal lahir : Silahkan isi dengan tanggal lahir anda.
  6. Gender : Pilih jenis kelamin anda.
  7. Ponsel : Isikan dengan nomor telepon anda.
  8. Alamat email anda saat ini : Masukkan alamat email lain (masukkan jika ada). Bisa anda kosongi.
  9. Lokasi : Isi dengan lokasi negara tempat anda tinggal.
  10. Centang dua persyaratan dari google tersebut...
  11. Klik tombol LANGKAH BERIKUTNYA.

Cara Membuat Email

  • Setelah anda mengisi formulir pendaftaran, anda akan dibawa ke halaman verifikasi akun, klik Lanjutkan..
Cara Membuat Email
  • Anda akan diberi kode verifikasi yang dikirim oleh google secara otomatis ke nomor telepon yang anda isikan tadi. Kemudian masukkan angka verifikasi ke dalam kotak yang tersedia. Jika sudah, silahkan klik Verifikasi.
Cara Membuat Email
  • Anda akan dibawa ke halaman Profil, langkah selanjutnya adalah menambahkan foto profil. Jika anda sudah punya silahkan ditambahkan dengan mengklik "Menambahkan Foto Profil". Jika sudah, klik saja Langkah berikutnya..
Cara Membuat Email
  • Jika semua langkah diatas sudah anda lakukan dengan benar, akan ada ucapan sambutan dari Google. Klik Lanjutkan ke Gmail.
Cara Membuat Email
  • Anda akan langsung dibawa ke halaman muka Gmail. Google akan langsung memberikan 4 pesan ke inbox email anda.
Cara Membuat Email
\
 
Sumber: http://www.seoterpadu.com/2013/04/cara-membuat-gmail-di-google.html

Pasuruan dengan Ciri khasnya



Hai. Apa kabar kawan? Semoga hari ini kalian senantiasa terlindungi dan mendapat ridho-Nya.
Pada kesempatan kali ini, aku akan sedikit mengulas tentang kota lahir sekaligus kota di mana aku dirawat oleh ayah dan bundaku tercinta. Itu adalah Kabupaten/Kota Pasuruan.
Sebagian besar orang Jawa Timur mengenal Kabupaten/Kota Pasuruan ini. Iya, ini adalah sebuah kota dengan penduduk islam terpadat serta banya juga yang menyebutnya sebagai kota santri. Menurut Peta Indonesia khususnya di daerah Jawa Timur, nampak jelas bahwa Pasuruan berada dekat dengan Selat Madura dengan menghadap ke arah Timur Laut. Selain lokasinya yang berada di pinggiran pantai, Pasuruan juga memiliki Budaya yang khas lho. Berikut budaya-budaya khas dari Kota Pasuruan.
1.      Hadrah Al-Banjari

Nah, sesuai dengan penjelasan di atas itu, bahwasanya Pasuruan merupakan Kota santri, salah satu buktinya dengan adanya kesenian Hadrah Al-Banjari ini kawan. Kalian tau tidak mengapa kesenian ini disebut kesenian Hadrah Al-Banjari?
Hal itu karena alat-alat yang mereka mainkan merupaka alat terbang dan juga aturan memukul alat terbangnya itu berasala dari Banjarmasin. Yang kemudian disebut sebagai Al-Banjari. Walaupun alat-alat keseniannya ini berasal dari Banjarmasin, namun hal itu tidak menyurutkan antusias penduduk Pasuruan untuk memainkannya. Hal itu karena kesenian ini sudah meluas di kalangan masyarakat.
Keistimewaan dari kesenian Hadrah Al-Banjari ini terdapat di dalam suaranya yang bertalu-talu dengan diringi suara bas. Bila dicermati, kesenian ini mirip dengan music samba dari Brasil. Biasanya kesenian ini dimainkan di dalam acara sunatan, pernikahan, hari-hari besar islam misalnya pada peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
2.      Kotekan Lesung/Tabuh Lesung

Kesenian kotekan/tabuh lesung ini biasanya dimainkan ketika panen padi di masyarakat pedesaan. Selain menjadi hiburan, di masa perjuangan, kesenian ini berguna sebagai kode rahasia yang berupa bunyi bila Belanda telah datang. Dan biasanya mereka memainkan lagu Londo Teko dan Rok-rok Asem.
3.      Tari Merak Abyor
Sanggar Tari Dharma Budaya Pasuruan inilah yang mengkreasikan Tari Merak Abyor ini dengan tari-tari merak yang telah ada. Kesenian tari ini adalah tarian khas Pasuruan yang pernah ditampilkan dalam PON pada tahun 2000 di Sidoarjo dan juga pernah ikut dalam Festival Karya Tari Merak pada Gelar Seni Budaya dan Pariwisata Jawa Timur pada tahun 1998/1999 dengan meraih sepuluh penyaji terbaik di festival tersebut.


4.      Pencak Silat Kuntu
Kesenian Pencak Silat Kuntu ini sudah ada sejak jaman Belanda dan terus berkembang hingga melahirkan banyak pendekar. Kesenian ini berada di bawah naungan Padepokan Pencak Silat Kuntu yang ada di Pedukuhan Mancilan.





5.      Terbang Bandung

Tari terbang Bandung merupakan sebuah drama tari tradisional khas rakyat Pasuruan yang dikembangkan dari seni hadrah. Tarian ini berasal dari modifikasi yang tetap mempertahankan seni aslinya yaitu Terbang Gandrung.


Tari Terbang Bandung yang ada saat ini merupakan hasil modifikasi dalam bentuk tarian lepas yang telah ditingkatkan nilai artistiknya namun masih tetap mempertahankan karakteristik aslinya. ‘ Terbang Gandrung ‘ yang semua pemainnya wanita, merupakan tari kreasi baru yang beaker dari Tari Terbang Bandung.

            Selain dari Kesenian, ada juga ini makanan-makanan khas dari Pasuruan yakni Bipang Jangkar, Kupang Keraton Pasuruan, Laba Rawon Nguling, Kue Cenil juga termasuk jajanan khas Pasuruan lho Kawan. Ada lagi ini Lupis Klanting, Rawon Sate Kuno, Lontong Balap Bumbu Kuning dan tentunya masih banyak lagi kawan. Namun aku tidak bisa menyebutkan semuanya. Dan karena keterbatasanku ini, maka aku mohon maaf ya? Ini gambar-gambar dari makanan-makanan yang tersebut di atas.


Rawon Nguling Cibubur
Rawon Sate Kuno                                           




  











Lupis Klanting 
                       











 
 Laba Rawon Nguling










            Di samping ada kesenian dan makanan khas dari Pasuruan, ada juga ini ciri khas lain dari Pasuruan yaitu Batik. Berikut adalah motif-motif batik asal Pasuruan.

1.      Batik Motif Daun Sirih dan Burung Kepodang

















2.      Batik Jumputan Pasir Bromo

3.      Batik nuansa bunga anggrek dengan nama Ciptaning Panca Kusuma Wijaya



Demikian itulah kawan sedikit ciri khas dari daerahku tercinta. Semoga bermanfaat bagi pembaca.

Kemajuan dan Perkembangan Teknologi Google Glass

Pendiri sekaligus CEO Google saat ini, Larry Page, sedang memakainya.

Fungsi Google Glass adalah upaya untuk membebaskan data dari komputer desktop dan perangkat portabel seperti ponsel dan tablet, dan menempatkannya di depan mata Anda.

Pada dasarnya, Google Glass adalah kamera, layar, touchpad, baterai dan mikrofon yang dibangun ke bingkai kacamata sehingga Anda dapat melihat tampilan dalam bidang visi Anda, film, memotret, mencari dan menerjemahkan di mana saja. Prinsipnya adalah salah satu yang telah ada selama bertahun-tahun dalam fiksi ilmiah, dan sekarang akan ditampilkan dalam wujud nyata.

Kacamata Google adalah produk yang hadir dalam bentuk kacamata yang dapat merekam video, memotret, mengobrol, mendapatkan arah, mencari fakta di web, dan masih banyak lagi.

Untuk nuansa Glass, Google telah bermitra dengan perusahaan Maui Jim dan Zeal Optics untuk memberikan keteduhan kacamata dengan setiap perangkat. Ini berarti ada kemungkinan bahwa beberapa kacamata akan tersedia bersama dengan perangkat ini.

Untuk aksesoris lainnya, Google menuliskan hadirnya kabel USB dan charger, di mana pengguna akan dapat mengisi daya dan mentrasfer foto dan video dengan menghubungkan kabel ke komputernya. Sebuah earbud mono juga akan disertakan dengan semua perangkat, yang akan bekerja untuk panggilan telepon atau mendengarkan musik. Google juga akan menyediakan kantong pelindung untuk menyimpan Glass.


(Sumber: http://norma07dp.wordpress.com/2014/01/24/google-glass-spesifikasinya-manfaatnya-kelebihan-kekurangannya/)

Agroteknologi



Halo teman. Jumpa lagi ya di blog-ku yang simple ini. Hehe
Pada kesempatan kali ini aku akan memberitahukan mengenai jurusanku di Universitas Muhammadiyah Malang. Iya, itu adalah jurusan Agroteknologi.

Agroteknologi merupakan jurusan di Fakultas Pertanian-Peternakan yang terakreditasi A.
Jurusan ini  menyelenggarakan model ideal untuk belajar pertanian modern, seperti aplikasi bioteknologi, pertanian organik (padi, buah dan sayur), perbenihan, budidaya tanaman hortikultura (buah, sayur, tanaman hias, dan anggrek); tanaman industri (kelapa sawit, tebu, kopi, teh, karet, kakao); tanaman pangan (padi, jagung, kedelai), arsitektur pertamanan dan kewirausahaan.
Lulusan Agroteknologi dapat bekerja di pemerintahan dan perusahaan swasta serta Kementerian pertanian, perkebunan industri pertanian, lembaga penelitian, konsultan, usaha mandiri (wirausaha), dan lain-lain.

Itulah sedikit ulasan mengenai jurusan agroteknologi. Semoga bermanfaat bagi pembaca.

Tentang Universitas Muhammadiyah Malang



Bagaimana kabar kalian sobat? Tentunya selalu sehat bukan?
pada kesempatan ini aku akan mengulas sedikit mengenai Kampus Putih-ku tercinta. Ada yang tahu tidak perguruan tinggi apa itu?


Nah, ini adalah kampus-ku, Universitas Muhammadiyah Malang atau bisa disingkat dengan UMM. Kampus ini berdiri sejak tahun 1964 yang berstatus sebagai perguruan tinggi swasta. Namun jangan terpaku pada statusnya ya. UMM ini telah terakreditasi A oleh BAN-PT 2013. Kampus I berada di Jl. Bandung No. 1 Malang, kampus I ini untuk Pascasarjana. Kampus II berada di Jl. Bendungan Sutami 188A Malang, kampus ini untuk Fakultas Ilmu Kesehatan dan Fakultas Kedokteran. Terakhir yaitu Kampus III (Kampus Utama) yang berada di Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang, Jawa Timur, Indonesia.
Jumlah program studi di UMM ini sebanyak 52 yang terbagi atas jenjang pendidikan Diploma III, Strata-1. Strata-2, Strata-3/Doktor dan Program Profesi.
Beberapa unit usaha dari UMM ini antara lain Hotel UMM Inn, Bengkel Sepeda Motor YAMAHA, UMM Press, Bookstore, UMM Dome, Pertokoan Koperasi, UMM Medical Center dan Apotek UMM, Kursus Bahasa Inggris serta Unit Bisnis IT UMM, SPBU, Rumah Sakit Pendidikan, dan yang terakhir yang masih dalam proses adalah Mall.

Demikian itulah sedikit ulasan dari Kampus Putih ini. Semoga bermanfaat bagi pembaca.